vacum berdagang selama sebulan rasanya saya kangen juga dengan rutinitas itu. Berbelanja, meng-upload barang, menerima order, dan melayani konsumen.
vacum bukan tanpa alasan. Kali ini saya baru saja mengerjakan UAS semester 5. Juga sedang memikirkan konsep baru untuk bisnis yang saya rintis.
Saya paham walaupun sudah kurang lebih setahun setengah saya membangun bisnis saya ini, saya masih terus belajar untuk menyempurnakannya. Walaupun tiada yang sempurna di dunia ini.
fokus saya bukan semata laba yang didapat tapi bagaimana konsumen bisa puas dengan produk saya, juga pelayanan yg saya berikan. Menjaga loyalitas konsumen sungguh itu jauh lebih penting daripada sekedar meraup untung.
Bisnis bukan sekedar tentang uang dan laba. Bisnis yang baik adalah yang bisa berguna bagi orang banyak dan juga bisa menjadi solusi bagi konsumen.
Berhentilah berbisnis jika Anda masih berorientasi hanya uang, uang dan uang. Jadilah pebisnis yang dicintai konsumen. Bangunlah kedekatan dengan mereka. dan bisnis juga berhubungan dengan Sang Maha Hidup. Bersabarlah menghadapi kerasnya kompetisi bisnis, Bersyukurlah dalam segala keadaan, dengan rezeki yang Anda terima, bagikan sebanyak mungkin yang Anda bisa. Insya Allah sukses lebih mudah didapat ;)
No comments:
Post a Comment