Sunday, January 8, 2012

ayah


Dia adalah lelaki paling tampan di dunia ini
Dia adalah lelaki paling pengertian di dunia ini
Dia selalu melindungi aku sebagai gadis kecilnya
Yang akan selalu menganggapku gadis kecilnya
Gadisnya yang harus dilindungi
Gadisnya yang harus dijaganya
                        Tak banyak kata keluar dari mulutnya
                        Namun setiap kata darinya penuh sejuta arti
                        Penuh sejuta makna yang tak tersirat
                        Karena memang begitulah caranya menunjukkan sikapnya
                        Sikap suka, sikap tidak suka
                        Dialah Ayah..
                        Terimakasih Ayah
                        Yang selalu melindungiku sebagai gadis kecilmu


No comments:

Post a Comment